Ngaturaken sugeng rawuh dumateng panjenengan sedoyo wonten ing " RECYCLE ART ORGANIZER "

Senin, 21 November 2011

Bagaimana Cara Mendaur Ulang Sampah-Sampah Plastik ?


Dalam kemajuan zaman yang pesat ini masyarakat Indonesia, khususnya Kota Mojokerto tercinta ini sangat kurang untuk memanfaatkan sampah-sampah dari bahan industri maupun rumah tangga. selain itu mereka sering sekali membuang dan membakar sampah-sampah plastik secara sembarangan, padahal itu dapat menyebabkan polusi tanah yang dampaknya akan merugikan kita beberapa tahun yang akan datang. Untuk itu kali ini kita membahas tentang bagaimana cara mendaur ulang sampah-sampah yang sudah tidak terpakai lagi menjadi bahan yang lebih bermanfaat dan menguntungkan kita semua. Dengan Teknologi yang sangat-sangat sederhana kita dapat memanfaatkannya kembali. Dengan cara, kita harus memisahkan sampah menjadi beberapa bagian, yaitu : Sampah kering, Sampah basah, Sampah plastik, Sampah daun. Setelah kita memisahkannya, kita dapat menguraikannya lagi menjadi sampah yang dapat dihancurkan dan sampah yang dapat di daur ulang kembali. Sampah yang dapat dihancurkan seperti, plastik, kaleng, dan lain-lain dapat di bakar tetapi harus memperhatikan segi kerugiannya, sedangkan sampah yang dapat di daur ulang kembali, dapat dimanfaatkan menjadi alat-alat yang dapat berguna bagi kehidupan kita seperti, botol aqua yang dapat dimanfaatkan sebagai vas bunga dengan sedikit memodifikasi, kulit telur yang dikeringkan dapat dimanfaatkan dan dibentuk menjadi bunga. itu tadi merupakan sekedar pengetahuan sederhana yang dapat bermanfaat bagi kehidupan kita. Dengan menggunakan Teknologi yang sederhana. Jadi, kita tidak selalu hanya menggunakan teknologi-teknologi modern untuk memanfaatkan barang-barang di sekitar kita. Dengan Teknologi yang sederhanapun kita dapat memanfaatkannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar